Dikarawang, Bupati Pimpin Apel Peringatan Hari AIDS Sedunia

oleh -164 Dilihat

FB_IMG_1544688935539Karawang – Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana memimpin apel peringatan Hari AIDS Sedunia, di Plaza Kantor Pemkab Karawang, Kamis(13/12/2018) .

Dihadapan ratusan peserta apel yang dihadiri mayoritas pelajar Sekolah Dasar hingga Mahasiswa, Bupati Karawang  menyampaikan akan bahaya penyakit HIV/AIDS dan Narkoba .

Bahkan, Bupati juga menyebutkan ada ribuan warga Karawang yang mengidap HIV/AIDS. “Pengidap HIV/AIDS di Karawang dari sejak 1992 hingga November 2018 ini terdapat 1.062 kasus,” ucapnya .

Dijelaskannya, pengidap penyakit berbahaya itu telah menyebar sampai ke pedesaan. Untuk itu,semua masyarakat berhati-hati, agar tidak mengidap penyakit tersebut. Caranya jauhi hubungan sex bebas, karena penyebaran HIV/AIDS bisa melalui hubungan sex bebas dan jarum suntik .

“Saya meminta masyarakat Karawang khususnya pelajar untuk berhati-hati, jangan melakukan hubungan sex dengan berganti-ganti pasangan, jauhi pergaulan bebas dan jauhi barkoba,” katanya.

Terkait narkoba ,Bupati  menyampaikan barang haram itu telah menjamah di berbagai lapisan masyarakat. Baik di desa maupun di perkotaan.

Adapun upaya Pemerintah Kabupaten Karawang dalam mencegah pengidap HIV/AIDS, yaitu dengan meningkatkan sosialisasi .

“Upaya kami untuk menekan jumlah pengidap HIV/AIDS  yang meningkat ini, dengan melakukan pencegahan populasi khusus atau rentan, penyebarluasan informasi HIV/AIDS di sekolah, Lapas, hingga lingkungan masyarakat,” ujarnya.

Namun demikian, melalui peringatan Hari AIDS Sedunia, Bupati berharap masyarakat Karawang bersih dari  HIV/AIDS maupun narkoba.(Advertorial)