Lurah Pekojan Tri Prasetyo Utomo mengatakan, shelter khusus becak telah resmi disediakan dan dibangun di kawasan Pekojan, bertujuan untuk mengantisipasi kesemrawutan yang timbul akibat keberadaan becak, dan tidak mengganggu ruas jalan.
“Shelter terpadu becak di jalan Pejagalan Raya dan Bandengan Utara bisa dibuat dan terlaksana atas kerjasama PPSU, dalam menata para penarik becak yang biasanya mangkal di bahu jalan, yang sekarang bisa tertata dan terlihat tidak semrawut lagi,” kata Tri.
Meski demikian, sambung Tri, para penarik becak di lokasi ini telah terdata di kelurahan Pekojan. Tapi, jika nanti ditemukan di lapangan ada penarik becak dari luar wilayah dan tidak parkir di Shelter resmi becak yang telah disediakan, “maka akan diambil tindakan tegas,” ucapnya.(Oz/wan)