Gelombang II Tahun Akademik 2022/2023, Unsika Wisuda 513 Mahasiswa

oleh -1312 Dilihat

Karawang – Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) menyelenggarakan wisuda gelombang II Tahun Akademik 2022/2023 kepada 513 orang lulusan jenjang Diploma, Sarjana dan Magister, Senin (5/6/2023). Bertempat di Aula Universitas Singaperbangsa Karawang.

513 orang wisudawan terdiri dari, 31 orang wisudawan program Diploma, 461orang wisudawan program Sarjana, dan 21 orang wisudawan program Magister.

Dalam arahannya, Plt. Rektor Unsika Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T.IPU., menyampaikan, bahwa sejak 7 Juni 2021, Universitas Singaperbangsa Karawang telah ditetapkan menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum.

Berdasarkan status tersebut , Unsika kini sedang dalam percepatan peningkatan kinerja pelayanan, keuangan,dan manfaat bagi masyarakat yang terus berada dibawah pendampingan Direktorat Jenderal Perbendaharaan khususnya Direktorat PPK BLU.

Menurutnya, Unsika senantiasa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam rangka memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa dengan memberikan fleksibilitas dalam pengelolaan keuangan berdasarkan prinsip ekonomi dan produktivitas, dan penerapan praktek bisnis yang sehat.

“Peningkatan pelayanan, hal ini semakin dirasakan oleh sivitas akademika dan tenaga kependidikan di lingkungan Universitas Singaperbangsa Karawang,” kata Samsuri, dalam keterangan tertulis yang dibagikan oleh Humas UNSIKA.

Dibidang keuangan, Unsika telah mampu melebihi target semester 1pendapatan di bulan April 2023 dengan capaian 102%. Serapan sampai bulan Mei yang dicapai juga menunjukkan serapan yang baik dengan realisasi penggunaan rupiah murni sebesar 44,25% dan Badan Layanan Umum 4,58%.

Kaitannya dengan penerimaan mahasiswa baru, Unsika baru saja selesai menjadi pelaksana dan untuk memperluas akses pendidikan tinggi, pada tahun 2023 Pusat UTBK Unsika bermitra dengan Politeknik Negeri Indramayu ( Polindra) dalam pelaksanaan UTBK SNBT .

Iapun menjelaskan, jumlah peserta di pusat UTBK Unsika adalah 7.819 sedangkan di sub — Pusat UTBK Polindra adalah 1.672. Daya tampung Unsika pada jalur SNBT adalah 1543 dengan pendaftar Pilihan 1 adalah 4558 dan Pilihan 2 adalah 8528 dengan prediksi Keketatan Penerimaan SNBT adalah 1:8.

“Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, UM–PTKIN 2023 dilakukan secara luring dari 29 s.d. 31 Mei 2023. Jumlah peserta yang mengikuti UM–PTKIN di Panitia Lokal Unsika adalah 810 peserta,” pungkasnya.

(Marlina)