Dorong Etos Kerja ASN, Bupati Karawang Lantik Pejabat Fungsional Dan Serahkan SK Kenaikan Pangkat

oleh -35 Dilihat

Karawang – Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh, S.E., melantik dan mengambil sumpah jabatan 12 pejabat fungsional serta menyerahkan Surat Keputusan (SK) CPNS lulusan IPDN dan SK Kenaikan Pangkat PNS periode November 2025. Kegiatan ini berlangsung khidmat di Plaza Pemda Karawang, Senin (3/11/2025).

Pejabat fungsional yang dilantik meliputi Penguji Kendaraan Bermotor (2 orang), Administrasi Kesehatan (1 orang), Bidan (2 orang), Penyuluh Pertanian (2 orang), Tenaga Sanitasi Lingkungan (1 orang), Fisikawan Medis (1 orang), dan Penilik (3 orang). Selain itu, dua CPNS lulusan IPDN menerima SK pengangkatan, dan 85 PNS memperoleh SK Kenaikan Pangkat, terdiri dari Golongan II/D ke bawah (39 orang), Golongan IV/A dan IV/B (27 orang), serta Golongan IV/C ke atas (19 orang).

Dalam sambutannya, Bupati Aep mengapresiasi kerja keras, sinergi, dan dedikasi ASN Kabupaten Karawang. Ia menekankan pentingnya etos kerja, disiplin, dan pelayanan publik berkualitas agar manfaat kehadiran ASN semakin dirasakan masyarakat.

“Saya ucapkan selamat kepada para PNS yang dilantik dan diangkat. Semoga amanah ini dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan keikhlasan. Dunia kerja terus berubah, mari kita menyesuaikan diri dan berinovasi,” ujar Bupati Aep.

Bupati juga menekankan agar seluruh ASN efektifkan kinerja, berikan pelayanan terbaik, dan bersama-sama membangun Karawang yang lebih maju. Kegiatan ini diharapkan memperkuat tata kelola birokrasi yang adaptif, transparan, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

“Kinerja ASN yang berintegritas akan menjadi kunci mewujudkan Karawang yang sejahtera dan berdaya saing,” tutup Bupati Aep.

 

(Marlina)