Karang Taruna Gradasi Launcing Program Kewirausahaan Steam Online

oleh -175 Dilihat

IMG-20190326-WA0002_1Karawang – Karang Taruna Gradasi (Gerakan Pemuda Sukasari) Kp. Sukasari RW.04, Sub Unit Kelurahan Karawang Wetan, Kecamatan Karawang Timur, Kabupaten Karawang, Launcing Program Kewirausahaan ‘Gradasi Steam Online’ di Jalan Veteran 2, Tanggul irigasi Johar.

Ketua Karang Taruna M. Karya mengatakan, tujuan dari kegiatan ini yakni untuk membuka wawasan pemuda karang taruna dengan menginspirasi bagaimana kedepannya agar dapat membuka usaha yang dapat berguna bagi masyarakat. “Karena karang taruna merupakan garda terdepan dari masyarakat,” ucapnya, Minggu (24/03/2019)

Dijelaskannya, ini adalah satu satu program yang tercipta oleh Karang Taruna Gradasi, dengan membuat Gradasi Steam Online melalui jejaring sosial Facebook dengan sistem jemput bola. “Siap antar jemput ke rumah-rumah, agar konsumen bisa santai di rumah,” jelasnya.

M. Karya berharap, “kedepannya semoga pihak Pemerintahan Kabupaten Karawang Khususnya Karang Taruna Kabupaten maupun Propinsi Jawa Barat, bisa membantu pelatihan program-program Kewirausahaan dan membuka peluang usaha untuk kegiatan Karang Taruna kami,” harapnya.(Marlina/And)