Jadi Pembina INPERA, Begini Kata Abdul Halim

oleh -212 Dilihat

KEPALA Desa (Kades) Duren, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang, H. Abdul Halim, resmi jadi pembina di organisasi Insan Pers Nusantara (INPERA), sejak hari ini, Rabu (16/3/2022).

Begitu dikatakan Ketua DPP INPERA Heri Widodo, usai bertemu H. Abdul Halim, di Kantornya. Yang juga di dampingi para pengurus DPP INPERA.

“Kami semua mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Haji Abdul Halim yang telah bersedia dengan ikhlas menjadi pembina di organisasi DPP INPERA. Kami bersama pengurus yang lainnya menyambut baik dan semoga INPERA kedepannya lebih sukses dan berkembang melebar ke daerah-daerah lain seluruh Indonesia,” pungkas Heri.

“Kami juga mengucapkan banyak terima atas sambutannya dari pak Abdul Halim yang telah meluangkan waktunya dan kami semua di terima dengan baik,” tambahnya.

Sementara itu, H. Abdul Halim yang akrab dengan sapaan Ebeh mengucapkan terima kasih pada INPERA, karena telah di percaya menjadi Pembina. Dan ia juga mengapresiasi tujuan INPERA yang bergerak di bidang sosial.

“Alhamdulillah telah di percaya oleh-rekan dari organisasi INPERA untuk menjadi pembina. Dan saya insya Allah akan bantu INPERA biar lebih besar lagi. Dan apa yang tadi di katakan oleh ketua INPERA saya sangat apresiasi, karena ada kegiatan di bidang sosial kemanusiaanya. Untuk kedepannya INPERA kalau akan mengadakan kegiatan yang positif nanti kita suport,” ucapnya.

(Marlina)