Wanita Persatuan Pembangunan Karawang Siap Menangkan Yessi-Adly

oleh -70 Dilihat

Karawang – Wanita Persatuan Pembangunan (WPP) underboow atau sayap Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Agar merapatkan barisan jelang perhelatan kancah politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Karawang.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua DPC PPP Kabupaten Karawang Hj. Lina Sugiharti, SE kepada Wartawan, Rabu (10/9/2020).

Pasalnya, menurut Hj. Lina, peran WPP Kabupaten Karawang sangat strategis di kancah politik Karawang. Sebab para pengurus WPP tersebar disetiap kecamatan di kota Pangkal Perjuangan Karawang.

“Kehadiran WPP sebagai kader politik militan dari kalangan Wanita Persatuan Pembangunan PPP dapat berkontribusi sebagai penggerak politik disetiap Kecamatan di Kabupaten Karawang,” pungkasnya.

Menurut Hj. Lina, peran WPP disetiap even politik mempunyai peran penting dan strategis dalam kancah politik di tingkat Kabupaten. Apalagi saat momentum Pilkada Karawang dapat memberikan kontribusi politik yang cukup besar.

“WPP Karawang mari merapatkan barisannya untuk memenangkan Yessi Karya Lianti calon bupati Karawang dan Adly Fairuz calon wakil bupati Karawang yang diusung PPP Karawang di Pilkada Kabupaten Karawang 9 Desember 2020 mendatang,” pintanya.

Lina menegaskan, setiap event politik baik Pilpres, Pileg dan Pilkada peran WPP cukup signifikan dalam pergerakan politik ke kalangan kaum perempuan atau wanita sebagai warga negara yang punya hak pilih.

“Suara kaum perempuan atau wanita itu kuat dalam kancah politik. Makanya kekuatan PPP selain kader partai dan Fungsionaris. Peran WPP menjadi kekuatan politik sendiri,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Wanita Persatuan Pembangunan (WPP) Aliyatun Nissa, Amd, Keb. menyampaikan, bahwa WPP sebagai salah satu underbow atau sayap partai tentunya harus bersinergi dengan kebijakan partai, dalam hal ini Pilkada Karawang, WPP akan memaksimalkan potensi jaringan kader WPP untuk memenangkan pasangan calon Yessy-Adly.

“WPP akan memaksimalkan potensi jaringan kader WPP untuk memenangkan pasangan calon Yessy-Adly,” katanya

Senada dengan Ketua WPP, Yani Margiyati mengatakan, bahwa peran WPP Karawang dapat bergerak menembus basis massa suara kaum perempuan di Karawang.

“Insya Allah, melalui basis Majelis Ta’lim dan pengajian bulanan. WPP dapat bergerak untuk mendongkrak perolehan suara kaum perempuan atau wanita di berbagai basis massa,” singkatnya.(Marlina/Hariyani)